Wednesday, September 20, 2023
HomeGardening5 Produk Pupuk Organik Cair Terbaik untuk Tanamanmu

5 Produk Pupuk Organik Cair Terbaik untuk Tanamanmu

Meski pupuk organik cair terbaik dapat dibuat sendiri, tapi kebanyakan petani lebih suka membelinya karena dianggap praktis. Selain itu, harganya juga terjangkau.

Pupuk cair organik atau sering disebut sebagai POC merupakan pupuk dari bahan alami dan berbentuk cair. Pupuk ini bisanya kaya akan kandungan karbon.

Jika dilihat dari bahan pembuatnya, pupuk organik cair terbaik dibedakan menjadi tiga jenis yaitu pupuk kandang dari kotoran hewan, pupuk hijau dari tanaman segar, dan pupuk kompos dari bahan sisa.

Proses pembuatan pupuk organik cair cukup memakan banyak waktu. Oleh sebab itu, petani lebih memilih membelinya dari pada membuatnya sendiri. Untuk mengetahui produk POC terbaik, simak selengkapnya berikut ini.

Daftar Isi:

5 Rekomendasi Produk Pupuk Organik Cair Terbaik

Sebelum kamu memilih produk pupuk cair, pastikan bahwa pupuk tersebut memiliki nutrisi dasar untuk tanaman yaitu nitrogen (N), fosfor (P), dan kalium (K).

Nitrogen berguna untuk memperbanyak daun, fosfor untuk pertumbuhan bunga, dan kalium untuk memperkuat akar. Selain tiga nutrisi utama tersebut, tentunya banyak jenis nutrisi lainnya yang terkandung di dalam pupuk organik cair terbaik.

Misalnya saja produk POC terbaik di bawah ini yang memiliki banyak jenis nutrisi:

1.    GDM Pupuk Cair Organik

Bagi kamu yang menyukai tanaman hias, maka wajib memiliki GDM Pupuk Cair Organik ini. Sebab, manfaatnya untuk tanaman kesayangan kamu sangat lengkap.

Mulai dari memperkuat akar, memaksimalkan warna asli bunga, dan memperkuat daya tahan tahan tanaman terhadap berbagai jenis penyakit. Pupuk ini mengandung bakteri yang sangat baik untuk tanaman dan tanah.

Misalnya saja Bacillus brevis yang dapat memperkuat daya tahan tanaman. Serta, Pseudomonas alcaligenes yang membuat meningkatkan penyerapan terhadap unsur N, P, dan K.

2.    EM4 Pertanian

EM4 Pertanian merupakan pupuk organik cair terbaik yang mengandung bakteri fermentasi. Manfaatnya sangat baik untuk kesuburan tanah dan bisa digunakan juga untuk pembuatan pupuk kompos.

Sebab, nantinya bakteri fermentasi akan memecah senyawa organik dalam tanah menjadi lebih sederhana dan membuat tanah lebih subur. Sehingga, tanah akan lebih kaya nutrisi.

3.    DiGrow

DiGrow menjadi salah satu produk pupuk organik cair terbaik yang bisa digunakan untuk segala jenis tanaman. Pupuk ini juga sangat baik untuk memperbaiki struktur tanah agar lebih subur.

Bahan baku pupuk ini cukup istimewa, sebab DiGrow terbuat dari rumput laut yaitu Ascophyllum nodosum. Rumput laut coklat tersebut diambil langsung dari laut Atlantik Utara.

4.    Nasa Pupuk Organik Cair Multiguna

Salah satu pupuk organik cair terbaik yang paling banyak digunakan di Indonesia adalah Nasa. Hal ini dikarenakan POC Nasa sangat multiguna. Kamu bisa menggunakannya untuk tanaman, ikan, dan campuran pakan hewan ternak.

Pupuk ini juga tentunya aman untuk lingkungan dan mampu mengurangi kebutuhan makro akan NPK. Kamu juga bisa mencampurnya dengan berbagai produk pupuk lainnya.

5.    Bio Extrim

Bio Extrim adalah produk pupuk organik cair terbaik berikutnya. Sebab, POC ini mengandung mikroba yang bermanfaat untuk tanah dan tanaman.

Beberapa manfaatnya adalah memperbaiki struktur tanah, meningkatkan unsur makro dan mikro dan memicu pertumbuhan akar. Pupuk ini juga dapat meningkatkan hasil produksi berkali-kali lipat.

Bagi kamu yang sedang mencari pupuk organik cair terbaik, tidak ada salahnya mencoba salah satu dari rekomendasi di atas.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular